Sunday, March 10, 2013

Daging olahan bisa percapat kematian

Manusia percaya bahwa kematian itu datang dari Tuhan, namun sebuah survey Daging olahan sering dikonsumsi masyarakat karena mudah diolah, rasanya nikmat dan bisa mengenyangkan perut. Namun, mulai sekarang Anda harus lebih berhati-hati. Ternyata, makan daging olahan secara berlebihan bisa menyebabkan kematian lebih awal.

Sebuah studi yang dilakukan kepada setengah juta pria dan wanita di Eropa menyatakan bahwa makan daging olahan, seperti daging babi asap dan sosis bisa menyebabkan kematian dini.

Penelitian di Biomed Central's membuka akses jurnal BMC Medicine untuk menunjukkan hubungan antara daging olahan dengan penyakit kardiovaskular dan kanker seperti yang dikutip dari Ghana Web, Jumat (8/3/2013).

Salah satu kesulitan dalam mengukur efek dari makan daging terhadap kesehatan adalah akibat dari mengganggunya gaya hidup bagi kesehatan. Seringkali vegetarian memiliki gaya hidup sehat daripada masyarakat pada umumnya. Karena vegetarian menghindari rokok, mengurangi lemak, dan lebih aktif melakukan aktivitas fisik.

Hanya dari penelitian besar bisa diketahui konsekuensi dari makan daging dan daging olahan yang menjadi pilihan gaya hidup lainnya.

Penelitian EPIC (European Prospective Investigation into Cancer and Nutrition) melibatkan sepuluh negara dan 23 negara yang berpusat di Eropa serta hampir setengah juta orang.

Secara umum, diet tinggi daging olahan dikaitkan dengan pilihan yang tidak sehat. Pria dan wanita yang mengonsumsi daging olahan dan sedikit memakan buah serta sayur lebih memungkinkan untuk merokok. Pria yang mengonsumsi banyak daging juga cenderung memiliki konsumsi alkhol yang tinggi.

Risiko kematian dini seseorang meningkat sesuai dengan jumlah daging olahan yang dimakan. Namun, sejumlah kecil daging merah juga memberikan manfaat karena menjadi sumber nutrisi dan vitamin.

Prof Sabine Rohrmann dari University of Zurich yang memimpin penelitian ini menjelaskan, "Risiko kematian lebih awal dari kanker dan penyakit jantung juga meningkat sesuai dengan jumlah daging olahan yang dimakan. Secara keseluruhan, Kami memperkirakan bahwa tiga persen dari kematian dini setiap tahunnya bisa dicegah jika orang makan kurang dari 20 gram daging olahan per hari"

0 komentar:

Post a Comment

Terima Kasih atas Komentar anda..

CANTIK

Nonacne merupakan produk untuk mengobati kulit berjerawat. dan membantu menghilangkan jerawat dan mencegah kemunculannya kembali. Mengkonsumsi suplemen ini secara teratur menghasilkan kulit yang indah dan halus.

Produk Herbal Buy my product
Untuk informasi pemesanan silahkan Klik Link berikut:
Obat anti Jerawat
Oder Pembelian