Monday, January 11, 2010

Do You Have Capability to Achieve Your Goal?'

"If your are going to be successful in creating the life of your dreams, you have to improve your CAPABILITY to making it happen"
- Jack Canfield -
Mengapa banyak orang gagal mencapai impiannya? Saat orang ditanya pertanyaan tersebut, sebagian besar akan mengatakan bahwa impiannya terlalu muluk, karena resesi ekonomi, karena lahir di keluarga miskin, karena kurangnya pendidikan, karena keluarga tidak mendukung, dan alasan-alasan lain, yang intinya adalah menyalahkan pihak lain.

Saat kita mulai menyalahkan pihak lain, sebenarnya kita menetapkan diri kita sebagai 'korban' dari ketidakmampuan menggapai tujuan. Kalau kita mau jujur, sebenarnya kita gagal, karena kita tidak mau BERUBAH. Ya, berubah! Berubah dengan meningkatkan kapabilitas di d
alam diri kita untuk menggapai tujuan. Kita belum bisa mencapai keinginan, karena kita belum mempunyai KEMAMPUAN yang diperlukan untuk mencapai keinginan tersebut. Jelas diperlukan kemampuan yang berbeda antara sekadar naik kelas dengan juara kelas, antara juara provinsi dengan juara nasional, dan antara orang yang berkecukupan dengan orang kaya.

Yang sering terjadi adalah, orang dengan kemampuan yang SAMA, namun menghendaki hasil yang lebih baik. Hal inilah yang kadang tidak disadari, sehingga sering menyebabkan kita frustasi, karena kerja keras yang telah kita lakukan tidak bisa memberikan hasil seperti yang kita inginkan. Jika demikian, lalu bagaimana strategi kita untuk meningkatkan kemampuan di dalam diri?

1. CARILAH SEORANG 'ROLE MODEL'
Ini adalah cara termudah untuk meningkatkan kualitas diri kita. Cukup mencari seorang role model atau contoh orang-orang yang sudah sangat sukses di bidang yang Anda geluti. Kita cukup meniru dan mempelajari apa yang telah mereka lakukan hingga mencapai kesuksesan mereka yang sekarang, dan lakukan adaptasi sehingga cocok bagi diri kita. Dengan mempunyai seorang role model, kita bisa belajar dari kegagalan, perjuangan dan kesuksesan orang lain, sehingga kita tidak perlu melakukan 'trial & error' terhadap langkah kita ke depan. Ibaratnya, kita langsung masuk ke jalan tol, dan tidak perlu melalui jalan-jalan kecil yang rusak dan berliku.

2. JADILAH SEORANG 'EXPERT' DI BIDANGNYA
Orang-orang sukses adalah mereka yang memiliki kemampuan terbaik di bidangnya. Mereka selalu menantang diri mereka sendiri untuk membuat prestasi yang lebih baik apabila satu tugas telah selesai. K
ita bisa mengawali langkah awal menjadi seorang expert dengan lingkungan terkecil di lingkungan sekitar kita. Seorang olahragawan misalnya, dia akan mulai dengan menjadi yang terbaik di antara teman-teman di sekitarnya, lalu menjadi juara provinsi, kemudian baru mulai menantang diri mereka menjadi juara nasional, juara dunia atau juara olympiade.

3. TINGKA
TKAN KUALITAS 'NETWORKING' KITA
Untuk 'naik' menuju kesuksesan, kita tidak bisa 'memanjat' seorang diri, harus ada yang 'mendorong' atau 'menarik' kita menuju ke atas. Karena itulah kita membutuhkan bantuan orang lain, atau networking. Banyak orang yang kurang tepat mengartikan networking. Networking bukan berarti Anda mengumpulkan kartu nama orang sebanyak mungkin. Networking juga bukan berarti Anda mempunyai teman banyak. Tapi networking yang baik adalah bila kita mempunyai nyai relasi yang TAHU akan kapabilitas kita, dan bisa BEKERJA SAMA SATU SAMA LAIN untuk saling memberikan MANFAAT YANG MAKSIMAL.

4. MILIKI FLEKSIBILITAS TINGGI UNTUK BERUBAH
Bagaimana bila kita sudah punya role model, kita sudah punya networking, dan sudah berusaha menjadi expert di bidang kita, tapi ternyata tindakan kita belum memberikan hasil yang kita harapkan? Tidak semua yang kita tiru bisa memberikan basil yang sama, karena ada hal-hal lain yang ikut mempengaruhi hasil kita, misalnya lingkungan dan kondisi di sekitar kita. Karena itu, kita perlu punya satu hal yang terakhir, yaitu fleksibilitas. Kita harus peka terhadap hasil sementara yang sudah kita capai. Tidak ada salahnya mengubah arah, menyesuaikan dengan kondisi yang ada, asalkan tetap membawa kita ke tujuan yang kita inginkan.

0 komentar:

Post a Comment

Terima Kasih atas Komentar anda..

CANTIK

Nonacne merupakan produk untuk mengobati kulit berjerawat. dan membantu menghilangkan jerawat dan mencegah kemunculannya kembali. Mengkonsumsi suplemen ini secara teratur menghasilkan kulit yang indah dan halus.

Produk Herbal Buy my product
Untuk informasi pemesanan silahkan Klik Link berikut:
Obat anti Jerawat
Oder Pembelian