Friday, May 6, 2011

Tips Bekerja di Rumah

Beberapa pekerjaan yang ada disekitar kita, memang ada yang tidak menuntut kita datang setiap hari ke kantor. Sebut saja, pekerjaan sebagai seorang Editor, atau pemilik dari penjualan barang/jasa secara online, yang dengan keuntungan jaringan internet dapat memudahkannya bekerja dimanapun dan kapanpun.

Namun demikian, yang namanya pekerjaan, dimana pun, tentunya memiliki pasang-surut yang berkaitan dengan mood atau emosi diri, yang tentunya jika tidak bisa disiasati dengan baik, maka dapat berdampak langsung terhadap pekerjaan.

Maka dari itu, perlu adanya keseimbangan yang efektif, sehingga antara kehidupan pribadi dan urusan pekerjaan tetap bisa berjalan seiringan, walaupun semua itu berlangsung didalam rumah.

Selain itu, Anda pun juga perlu membiasakan diri dengan situasi tersebut, dimana Anda membutuhkan konsentrasi dan kebijaksanaan untuk memprioritaskan diantara urusan rumah dan pekerjaan dalam satu tempat yang sama yakni di dalam rumah.

Berikut ini ada beberapa tips jitu untuk meraih kesuksesan bekerja dari rumah:

* Jika memungkinkan, siapkanlah satu ruangan khusus di dalam rumah Anda untuk digunakan sebagai kantor mini Anda. Dengan demikian, Anda tetap akan memiliki privasi dalam bekerja, dan paling tidak akan tetap menjaga mood kerja Anda, selain pula menghindari hal-hal yang dapat menggangu Anda dalam menuntaskan pekerjaan Anda.

* Akan jauh lebih baik, jika didalam rumah, Anda menyiapkan satu saluran (line) telepon atau faximili khusus untuk bisnis Anda, sehingga akan memfokuskan Anda pada pekerjaan, karena Anda tetap bisa memiliki batasan tersendiri antara pekerjaan dan urusan rumah.

* Tetaplah bekerja sesuai jadwal. Meskipun kerja dari rumah lebih banyak menguntungkan, dimana Anda tidak perlu terburu-buru bangun pagi-pagi buta untuk bersiap-siap ke kantor, dan Anda pun bisa sambil mengerjakan urusan rumah, namun Anda tetap perlu memiliki jadwal dalam menyelesaikan semua tugas, supaya produktivitas Anda selayaknya bekerja di kantor tidak hilang.

* Jika Anda sudah memiliki anak dan masih kecil, beritahukan kepada si kecil situasi Anda yang bekerja dari rumah, dengan begitu paling tidak si kecil bisa memahami jika orangtuanya sedang tidak bisa diganggu atau diajak bermain sementara waktu saat sedang bekerja.

* Ketika Anda sedang dihadapkan dengan dateline atau urusan pekerjaan yang penting, mintalah bantuan anggota keluarga atau pengasuh untuk menjaga anak-anak Anda, sementara Anda fokus menyelesaikan pekerjaan penting tersebut.

* Bukan berarti bekerja dari rumah, tidak bisa membuat Anda bergerak bebas. Ambillah waktu istirahat untuk sekedar jalan-jalan keluar rumah menikmati waktu istirahat siang, bertemu dengan rekanan bisnis, atau mungkin melakukan hal-hal menyenangkan di dalam rumah, seperti bermain dengan si kecil, nonton tv atau membaca buku, untuk me-rileks-kan pikiran Anda. Karena biar bagaimana pun seharian berpeluh dengan pekerjaan - meskipun di rumah - tetap bisa menimbulkan rasa penat.

* Berpakaian dengan baik dan sopan akan membantu Anda menempatkan diri dalam pola pikir pekerjaan. Dengan demikian, Anda akan terpacu untuk fokus dalam menyelesaikan pekerjaan bisnis Anda, meskipun didalam rumah.

* Bekerja dari rumah bisa saja menimbulkan perasaan seperti tidak sedang bekerja karena dukungan suasana rumah yang nyaman. Namun, sama halnya seperti bekerja di kantor, Anda pun berhak untuk menikmati waktu liburan di akhir pekan untuk mengembalikan stamina Anda. Jadi manfaatkan waktu libur Anda dengan baik..

0 komentar:

Post a Comment

Terima Kasih atas Komentar anda..

CANTIK

Nonacne merupakan produk untuk mengobati kulit berjerawat. dan membantu menghilangkan jerawat dan mencegah kemunculannya kembali. Mengkonsumsi suplemen ini secara teratur menghasilkan kulit yang indah dan halus.

Produk Herbal Buy my product
Untuk informasi pemesanan silahkan Klik Link berikut:
Obat anti Jerawat
Oder Pembelian