Monday, December 20, 2010

Gaya berbicara melalui telpon

Apakah Anda pernah menghitung, dalam sehari sudah berapa kali Anda menelepon atau di telepon? Tanpa kita sadari sebagian dari aktivitas kita sehari-hari diisi dengan komunikasi tak langsung atau komunikasi melalui telepon. Bukan hanya sekedar bercakap jarak jauh, telepon juga telah memudahkan setiap urusan yang terkendala dengan jarak.

Karena kemudahan serta kepraktisan dari alat komunikasi yang satu itulah (telepon) maka beberapa urusan (yang bisa diselesaikan melalui percakapan) dapat dengan mudah diselesaikan. Dan tidak terkecuali untuk urusan pekerjaan.

Namun demikian, bukan berarti dengan tidak berhadapan langsung dengan lawan bicara yang notabene rekanan bisnis atau klien lantas membuat kita tidak menggunakan bahasa yang tepat.

Agar percakapan bisnis berjalan lancar, maka ada beberapa hal yang perlu menjadi perhatian, diantaranya:

Senyum
Tanpa kita sadar emosi atau mood kita kerap mempengaruhi intonasi suara kita. Dan itu bisa sangat berpengaruh dengan suara yang akan didengar oleh lawan bicara di telepon. Teknik yang paling mudah untuk menciptakan suara yang sopan dan enak di dengar adalah dengan tersenyum.

Cobalah untuk melakukan riset kecil-kecilan dengan meminta seorang teman mendengarkan suara Anda dalam kondisi cemberut dan tersenyum, pasti terdapat perbedaannya.

Jadi buatlah si lawan bicara di ujung gagang telepon sana senang mendengar keramahan-tamahan kita dengan memperdengarkan suara yang sopan dan ramah pula tentunya.

Dengar
Terkadang kita dan lawan bicara "bertabrakan" saat berbicara di telepon. Maka cara praktisnya adalah dengan mempersilahkan lawan bicara kita menyelesaikan perkataannya, setelah itu baru giliran kita yang memberikan tanggapan atau pendapat atas percakapan yang sedang dilakukan.

Dengan mendengarkan setiap maksud dari perkataan lawan bicara, maka pembicaraan pun akan berjalan efektif.

Bicara sesuai konteks
Satu hal yang perlu menjadi landasan saat melakukan percakapan melalui telepon dengan klien atau rekanan bisnis adalah bahwa kita sedang membawa "payung" perusahaan, maka dari itu gunakanlah bahasa yang sopan dan manfaatkan waktu percakapan dengan sebaik-baiknya, karena terkadang ada kesulitan untuk menghubungi lawan bicara kita.

Selain itu, bicaralah sesuai konteks kebutuhan. Selain akan memaksimalkan pembicaraan juga akan menghemat pemakaian pulsa atau tagihan telepon, baik melalui telepon genggam maupun telepon kantor.

0 komentar:

Post a Comment

Terima Kasih atas Komentar anda..

CANTIK

Nonacne merupakan produk untuk mengobati kulit berjerawat. dan membantu menghilangkan jerawat dan mencegah kemunculannya kembali. Mengkonsumsi suplemen ini secara teratur menghasilkan kulit yang indah dan halus.

Produk Herbal Buy my product
Untuk informasi pemesanan silahkan Klik Link berikut:
Obat anti Jerawat
Oder Pembelian