APAKAH Anda telah memiliki hubungan buruk di masa lalu, besar di keluarga
broken home, atau telah menyaksikan banyak konflik keluarga, itu semua dapat memberi manfaat untuk mengetahui cara memulai hubungan sehat.
Meskipun terdapat kemungkinan bahwa hubungan yang dimulai dengan cara sehat dapat berubah tidak sehat, kemungkinan ini akan lebih sedikit terjadi dibanding jika Anda memulai hubungan dengan cara tidak sehat.
Untuk tujuan tersebut, Kansas State University merekomendasikan Anda untuk memiliki harapan realistis ketika memulai hubungan baru. Hal ini melindungi kesehatan hubungan karena akan menghalangi Anda dari kekecewaan di kemudian hari. Simak sarang Livestrong untuk Anda memulai hubungan sehat, berikut ini:
Berkomunikasi baik
Komunikasi penuh cinta adalah salah satu pilar utama hubungan sehat. Anda dapat berkomunikasi baik dengan pasangan dengan mendengarkan secara mendalam apa yang dikatakannya, tanpa interupsi ataupun memberikan penilaian. Juga, penting untuk Anda mengajukan pertanyaan dan klarifikasi untuk menguraikan apa yang telah Anda dengar dari orang lain tentang kisah cinta Anda berdua.
Anda juga harus berbagi informasi tentang diri Anda di awal hubungan. Kansas State University menyatakan bahwa Anda tidak boleh terlalu banyak berbagi informasi tentang diri Anda di awal hubungan agar ia tidak bosan mendengarnya.
Membangun rasa percaya dan hormat
University of Texas di Austin Counseling and Mental Health Center merekomendasikan, untuk memulai hubungan baru, fokuslah pada semua hal menyenangkan yang dikatakan dan dilakukan pasangan. Mengucapkan terima kasih kepadanya untuk hal-hal kecil yang telah dilakukan (bukan kesalahan yang dia buat) pada awal hubungan, dapat membentuk suasana kondusif.
Tip bagus lainnya dari University of Texas di Austin, adalah bentuk pola “segera meminta maaf” ketika Anda melakukan sesuatu yang salah dalam sebuah hubungan.
Eksplorasi minat
Temukan berbagai hal yang bisa membuat Anda dan pasangan saling berbagi, dan lakukan aktivitas bersama untuk saling mengenal dan menikmati lebih banyak waktu bersama. Kepentingan umum adalah salah satu pondasi terbaik dalam hubungan sehat, juga merupakan ide yang baik untuk memastikan orang yang Anda sukai memiliki minat yang sama, sebelum Anda masuk ke dalam suatu hubungan.
Kalaupun Anda berdua memiliki minat berbeda, Anda dapat saling belajar hal baru. Alhasil, hubungan yang terjalin pun menjadi lebih menarik.
0 komentar:
Post a Comment
Terima Kasih atas Komentar anda..